LIMA MAHASISWA IAIN KEDIRI PRESENTASIKAN HASIL PENELITIANNYA PADA KONFERENSI INTERNASIONAL DI BRUNEI DARUSSALAM
IAIN Kediri Newsroom – Lima mahasiswa IAIN Kediri terpilih menjadi presenter pada International Conference of Islamic Universities 2023 (ICIU) yang diselenggarakan di Indera Samudera Grand Hall, The Empire Brunei, Brunei Darussalam. Konferensi internasional yang digagas oleh Universiti Islam Sutan Sharif Ali Brunei Darussalam bekerja sama dengan Asian Islamic University Association ini berlangsung pada 26-27 Juni 2023.
Kelima mahasiswa IAIN Kediri tersebut adalah Naufal Siddiqi Nasrullah (Tadris Bahasa Inggris), Farah Haya (Pendidikan Agama Islam), Sovia Fahraini (Pendidikan Bahasa Arab), Riyadus Sholichin (Studi Agama Agama), dan Faizah Munjata Salma (Ilmu Alquran dan Tafsir).
Berfokus pada praktik dan sistem pendidikan di tingkat perguruan tinggi yang terus berubah seiring perkembangan zaman, para mahasiswa IAIN Kediri mencoba menyajikan hasil penelitian mereka berdasarkan ranah keilmuan yang mereka tekuni.
Sovia, mahasiswi prodi Bahasa Arab akan memaparkan peran strategis para mahasiswa Pendidikan Bahasa Arab dalam bidang bisnis dan industri di era 5.0. Sementara, Farah akan paparkan tentang konstruksi visi pendidikan perguruan tinggi di abad ke-21. Masih berkutat di bidang pendidikan di era teknologi digital, Riyadhus Sholichin menekankan pentingnya pendidikan agama Islam melalui berbagai artikel jurnal ilmiah dan sumber literatur lain yang dikajinya.
Rektor Universiti Islam Sultan Sharif Ali, Dr Haji Norarfan bin Haji Zainal selaku Penasihat ICIU 2023 menyampaikan bahwa transformasi yang begitu cepat di ranah perguruan tinggi Islam mengalami banyak tantangan dalam menyikapi perubahan. Untuk itulah, konferensi ini digelar sebagai upaya para praktisi pendidikan untuk saling berdiskusi dan menghadirkan ide-ide baru yang dapat meningkatkan kualitas perguruan tinggi Islam di abad ke-21.
Sumber: Humas IAIN Kediri
Penulis: Zuhrufi Latifah
Editor: Ropingi el-Ishaq