Jl. Sunan Ampel No.7 Kota Kediri Jawa Timur 64127

(0354) 689282

PERKUAT KERJA SAMA PENDIDIKAN DAN KEUANGAN, IAIN KEDIRI SEPAKATI MOU DENGAN BNI CABANG KEDIRI

IAIN Kediri Newsroom – Dalam upaya meningkatkan kerjasama di bidang pendidikan dan keuangan, Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Kediri dan Bank Negara Indonesia (BNI) telah secara resmi menandatangani Memorandum of Understanding (MoU) pada Jumat (26/05/2023) pagi. Penandatanganan dilakukan di ruang kerja Rektor IAIN Kediri dan dihadiri oleh perwakilan pimpinan dari kedua belah pihak pada.

Salah satu tujuan dari MoU ini adalah untuk meningkatkan layanan keuangan di IAIN Kediri dengan layanan yang difasilitasi oleh BNI serta meningkatkan peluang bagi mahasiswa IAIN Kediri untuk dapat belajar dan praktik perbankan secara langsung. Sebelumnya, BNI sendiri telah menerima mahasiswa magang dan memberikan pelatihan kewirausahaan kepada para mahasiswa.

“Harapan kami, BNI dapat membantu IAIN Kediri dalam hal pengelolaan keuangan agar lebih efektif dan efisien. Nantinya akan ada sosialisasi dengan stakeholder yakni IAIN Kediri, baik dari kalangan dosen, karyawan, maupun mahasiswa terkait pengelolaan keuangan yang baik atau perencanaan masa depan,” ungkap Enricco Annas selaku Kepala Cabang BNI Kediri pada sambutannya.

Rektor IAIN Kediri, Wahidul Anam, mengungkapkan kegembiraannya atas penandatanganan MoU ini. “Kita berharap bahwa dengan adanya penandatanganan kerja sama ini dapat bermanfaat dalam proses edukasi dan juga sistem keuangan,” tutur Wahidul Anam.

Ia melanjutkan, “Ke depan akan segera lahir prodi Manajemen Haji dan Umrah. Prodi ini juga berhubungan dengan perbankan, dan dengan kerja sama ini semoga dapat membantu mahasiswa belajar terkait sistem pembayaran dan perbankan untuk melayani jamaah haji.”

MoU ini menandai langkah penting dalam memperkuat hubungan antara universitas dan sektor perbankan, dengan fokus pada kolaborasi dalam berbagai bidang. IAIN Kediri sebagai satu-satunya perguruan tinggi negeri di Kediri yang menekankan visi pada pengembangan keilmuan, keislaman, dan keindonesiaan serta BNI sebagai salah satu bank terbesar di Indonesia yang memiliki keahlian dan jaringan yang luas dalam industri keuangan merupakan kolabarasi yang tepat untuk meningkatkan edukasi di bidang pendidikan dan finansial.

Sumber: Humas IAIN Kediri
Penulis: Zuhrufi Latifah
Editor: Ropingi el-Ishaq


You Might Also Like